fbpx Kewirausahaan Sosial (Social Enterprise) di Indonesia | Du Anyam

Berkembangnya Social Enterprise serta Peran-Peran Pentingnya di Masa Sekarang

Posted by Oktober 10, 2020
Thumbnail
Penganyam Daun Lontar di FLORES TIMUR

Membangun social enterprise atau kewirausahaan sosial kini kian menjadi tren di tengah masyarakat yang ada di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Para pendiri dan pekerja wirausaha sosial ini memiliki peran yang sangat substansial bagi perbaikan berbagai isu sosial yang sedang dihadapi di era sekarang. Dengan memanfaatkan teknologi dan inovasi terbaru, para wirausahawan inspiratif ini selalu berusaha untuk menciptakan dampak yang akan meningkatkan kualitas kehidupan di sekitar mereka. Di dunia kewirausahaan sosial, mengejar uang bukanlah motivasi yang utama. Menjadi agen perubahan untuk dunia adalah hal yang terpenting bagi mereka.

Penganyam Keranjang Anyaman Daun Lontar

Pada dasarnya, kewirausahaan sosial adalah suatu bisnis yang dibangun dengan tujuan mengatasi masalah-masalah yang ada di suatu kelompok masyarakat, seperti masalah ekonomi, kesehatan masyarakat, pendidikan, lingkungan, sanitasi dan lain sebagainya. Dengan terus berinovasi dan bereksperimen menggunakan teknologi terkini, perusahaan-perusahaan sosial terus berupaya untuk mengisi celah-celah kesenjangan yang terdapat dalam kehidupan di sekitar mereka. Tak hanya itu, bisnis yang dijalankan untuk kebaikan komunitas akan meningkatkan keyakinan terhadap suatu identitas lokal, dan membantu mengembangkan kepercayaan diri masyarakat lokal akan kemampuan mereka untuk mandiri secara finansial.

Cara Kerja Social Enterprise

Pertama-tama, para wirausahawan sosial memilih isu-isu yang sedang merajalela di suatu wilayah tertentu. Cakupannya dapat berupa komunitas kecil, satu kota, atau bahkan satu negara. Setelah masalah sosial ini berhasil diidentifikasi, mereka akan mencari akar permasalahannya. Hal ini dapat dilakukan melalui riset pasar yang nantinya akan membuahkan penilaian menyeluruh yang berupa laporan survei, hasil analisis lapangan, serta hasil metode observasi.

Setelah mengetahui apa penyebab masalah yang terjadi, para pendiri usaha sosial ini mencoba menghubungkan masalah tersebut dengan pola dan gaya hidup masyarakat, sumber daya yang bisa mereka akses, serta perputaran roda ekonomi mereka. Dengan cara ini, seorang wirausahawan sosial dapat menemukan ide dan strategi yang berkelanjutan untuk dijadikan solusi.

Langkah selanjutnya, wirausahawan sosial yang sudah melakukan penelitian lapangan akan membentuk tim yang beranggotakan individu-individu dengan tujuan serupa. Berjalan bahu membahu dengan tim yang ideal akan sangat membantu mereka untuk menarik lebih banyak investor, yang tentunya akan semakin memudahkan suatu wirausaha sosial untuk beroperasi secara maksimal.

Alasan dibalik semakin berkembangnya Social Enterprise

Misi sosial untuk dunia yang lebih baik

Kenapa sih, sekarang makin banyak yang tertarik untuk menjadi wirausahawan sosial? Selain karena masih banyaknya isu sosial yang belum tertangani dengan baik, dewasa ini semakin banyak pula individu-individu, terutama generasi Millenials, yang menyadari pentingnya peran mereka untuk membawa perubahan. Keuntungan finansial hanya menjadi alat bagi para individu yang kreatif dan peduli ini, untuk mencapai tujuan yang lebih mulia.

Kenyataan bahwa social entrepreneurship mencakup jauh lebih dari sekedar aktivitas ekonomi telah menjadi secercah harapan bagi komunitas-komunitas yang tengah membutuhkan bantuan dari kelompok masyarakat yang lebih beruntung. Dalam mengoperasikan bisnis sosial mereka, para wirausahawan sosial ini biasanya menemukan solusi yang berkelanjutan untuk mengatasi masalah-masalah yang menjadi fokus mereka.

Ada ikatan hubungan sosial antar manusia diatas kepentingan ekonomi

Sebuah kewirausahaan sosial juga memiliki kemampuan untuk membangun hubungan yang kuat antara individu di suatu network, dalam konteks hubungan sosial sekaligus ekonomi. Cukup berbeda dengan prinsip perdagangan tradisional yang hanya mengutamakan networking untuk keuntungan finansial, para wirausahawan sosial menciptakan ikatan yang bermakna terlebih dahulu untuk memfasilitasi mereka dalam berbisnis. Dengan ini, dukungan emosional bisa saling bermunculan dan memberi dampak yang signifikan, tak hanya untuk kelompok masyarakat yang membutuhkan saja, namun juga dengan sesama pengusaha.

Presiden Jokowi dengan Founders DU ANYAM

Dengan cara ini, berbagi informasi dan sumber daya antar komunitas dapat bermanfaat untuk kebaikan untuk beberapa kelompok yang serupa. Inisiatif dari badan-badan kemanusiaan internasional seperti Fair Trade contohnya, telah membuktikan bahwa kewirausahaan sosial juga memiliki peran untuk membantu menciptakan peluang kerjasama antara dua negara atau lebih. Di saat yang sama, mereka pun bisa memperbaiki keadaan ekonomi dan status sosial negara yang termarginalisasi.

Jawaban bagi masyarakat yang sadar akan pentingnya membeli produk-produk sustainable

Sudahkah Anda menyadari bahwa permintaan produk-produk sustainable kini kian meningkat? Hal ini membuktikan bahwa ada permintaan pasar untuk bisnis-bisnis dengan misi sosial. Tren permintaan untuk produk-produk yang ramah lingkungan dan yang menjunjung kode etis ini menghilangkan keraguan tentang kurangnya peluang keuntungan bagi para pendiri kewirausahaan sosial. Singkatnya, selama ada kebutuhan yang harus dipenuhi dan bisnis yang layak untuk dikembangkan, tidak ada alasan bagi Anda untuk menghindar dari tantangan mengenai target pasar.

Du Anyam sebagai Social Enterprise penyedia Corporate Gift berkonsep Sustainable dan Ethical

Tren penggunaan produk-produk sustainable ini memang nyata adanya. Mengingat perubahan iklim yang semakin ke sini memang semakin terlihat, masyarakat dari berbagai belahan dunia mulai berinisiatif untuk melakukan hal-hal yang berarti demi merawat rumah kita satu-satunya, yaitu bumi. Selain diterapkan dalam kebiasaan berbelanja sehari-hari, tren pemilihan produk sustainable ini juga kian meningkat di kehidupan perusahaan-perusahaan Indonesia dari berbagai sektor.

Telah dipercaya perusahaan dalam dan luar negeri, Du Anyam semakin fokus untuk membawa kebaikan sosial kepada dunia industri. Alasan dibalik terpilihnya produk-produk Du Anyam, adalah karena kami menggunakan bahan yang berkelanjutan atau sustainable serta menjunjung kode etis suatu komunitas dalam proses pembuatannya. Dengan kata lain, kami memproduksi souvenir perusahaan yang memiliki arti, souvenir yang bisa mewakili value dan misi organisasi. Cakupan penggunaan souvenir kami pun sangat luas. Bisa digunakan untuk kebutuhan merchandising, branding, promosi, acara perusahaan, bahkan event-event internasional seperti Asian Games 2018, dimana Du Anyam menjadi official merchandiser.

Tas Suvenir Asian Games

Salah satu contoh produk yang banyak diminati sebagai Corporate Gift adalah Laptop Case kami. Penasaran mengapa? Karena Laptop Case Du Anyam terbuat dari material yang sustainable, seperti daun lontar dan rumput purun, serta bisa menjadi solusi bagi kebutuhan masyarakat urban yang aktif bekerja. Tak hanya itu, emboss logo perusahaan dan pilihan-pilihan custom lainnya juga bisa diaplikasikan pada Laptop Case Du Anyam, produk all-time favorite dari kami.

Nah, bagaimana? Sudahkah Anda merasa terinspirasi untuk mendirikan sebuah bisnis sosial? Atau mungkin merasa sudah saatnya memilih produk-produk sustainable sebagai bagian dari kehidupan perusahaan Anda? Yang bisa kami katakan adalah, dimulai dari langkah yang paling kecil sekalipun, perubahan yang Anda lakukan akan sangat berarti bagi dunia di sekitar Anda.